TUGAS MANDIRI 3
RINGKASAN WAWANCARA TENTANG PANDANGAN TERHADAP IDENTITAS NASIONAL
Nama : Yanica Jeannuri Vircananda
Nim : 43125010297
Kode : E29
PENDAHULUAN
Wawancara ini saya lakukan dengan rekan kerja saya, Carissa Hari Putri yang berusia 24 tahun Dan bekerja sebagai Personal Assistant di sebuah perusahaan yang bergerak di bidang kecantikan. Saya memilih Carissa Karena Carissa adalah kerabat dekat saya.
Dalam wawancara saya memberikan beberapa pertanyaan sebagai berikut :
1. apa arti identitas nasional menurut anda?
Berdasarkan wawancara menurut Carissa identitas nasional itu adalah jati diri sebuah bangsa yang terbentuk Dari kesamaan budaya, bahasa, Dan Sejarah yang diwariskan turun temurun.
2. Bagaimana identitas nasional tercermin dalam kehidupan sehari-hari?
Dalam kehidupan sehari-hari, identitas nasional ini kelihatan lewat cara kita melestarikan budaya dan tradisi lokal. Contohnya seperti pakai bahasa daerah, ikut upacara adat, dan merayakan hari kemerdekaan dengan semangat penuh. Hal-hal itu nunjukin kita bangga banget sama warisan budaya bangsa.
3. Apa tantangan terbesar dalam menjaga identitas nasional saat ini?
Menurut Carissa tantangan terbesar sekarang yaitu masuknya budaya asing lewat teknologi dan media yang bikin generasi muda kadang lupa sama nilai dan budaya lokal. Ini bahaya karena bisa bikin rasa cinta tanah air jadi memudar. Jadi, penting banget buat terus menguatkan pendidikan kebangsaan supaya identitas kita tetap hidup dan relevan.
4. Menurut Anda, bagaimana peran generasi muda dalam memperkuat identitas nasional?
Menurut Carissa Generasi muda punya peran yang sangat penting dalam jaga dan kuatkan identitas nasional. Mereka harus belajar dan hargai nilai budaya bangsa dengan sungguh-sungguh, lalu aktif dalam melestarikan bahasa dan tradisi, serta ikut berkontribusi membangun negara. Dengan begitu, mereka bisa jaga jati diri bangsa sambil tetap ikut perkembangan zaman.
Kesimpulan
Narasumber: Identitas nasional itu intinya soal gimana kita sebagai bangsa punya rasa kebersamaan lewat budaya, bahasa, dan sejarah yang sama. Dalam kehidupan sehari-hari, identitas ini muncul lewat cara kita jaga tradisi, bahasa, dan semangat cinta tanah air.
Refleksi Pribadi:
menurut saya identitas nasional bikin saya sadar betapa kayanya warisan budaya yang kita punya, hanya saja kadang kita kurang perhatian untuk menjaganya. Di era globalisasi sekarang, pengaruh budaya luar memang tak bisa dihindari, tapi kita harus tetap bangga dan aktif melestarikan budaya sendiri. Apalagi sebagai generasi muda yang akan melanjutkan estafet bangsa, penting sekali untuk terus belajar dan menghargai budaya kita sambil tetap mengikuti perkembangan zaman.
Komentar
Posting Komentar